Labuhanhaji/Liputaninvestigasi.com- Kementrian Desa, Pusat Pengembangan Daya Saing Desa (Pusdaing) DTT melalui Pemerintah Gampong Bakau Hulu...
Labuhanhaji/Liputaninvestigasi.com-Kementrian Desa, Pusat Pengembangan Daya Saing Desa (Pusdaing) DTT melalui Pemerintah Gampong Bakau Hulu, Kecamatan Labuhanhaji menggelar Seminar Digital Entrepreneurship, bertema"Membangun Bisnis Cerdas di Era Digital".
Program kegiatan Desa Cerdas tersebut hadir narasumber utama, Anggota DPRK Aceh Selatan/Ketua Fraksi Nasdem, Novi Rosmita, SE, M.Kes dan Duta Digital Aceh Selatan, Dika Masdewita, S.Pd, yang berlangsung diruang Komunitas Digital Desa Bakau Media, Senin,( 30/12/2024).
Dalam materi, Novi Rosmita menyampaikan terima kasih dan sangat mengapresiasi kegiatan Desa cerdas, Seminar Digital Entrepreneurship, ini merupakan konsep inovatif yang mengandalkan teknologi digital, terutama dalam pemanfaatan teknologi digital bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah
(UMKM) dan untuk layanan publik yang lebih baik di Desa.
Sadar pentingnya digitalisasi dan berkelanjutan, akan berdampak positif terhadap kesejahteraan masyarakat'. Diharapkan Pemerintah Desa untuk mengembangkan berbagai program dan mendorong penggunaan teknologi digital, termasuk sektor pemerintahan, pendidikan dan perekonomian melalui UMKM'.ucapnya
Novi Rosmita, juga selaku Ketua Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Aceh Selatan menyatakan bahwa wujud nyata tranformasi desa digital bisa membangun bisnis cerdas di era digital, peluang manfaat terhadap masyarakat untuk mengakses pasar global.
Selain itu, lewat Digitalisasi bisa memperluas dan meningkatkan pemasaran potensi produk desa.Maka desa harus mampu berdaya saing dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat'.ungkap Novi
Pada kesempatan itu, Keuchik Khaliardi menyatakan program seminar Desa Cerdas bertujuan menumbuh dan meningkatkan kapasitas penggerak desa dalam setiap aspek pembangunan dan pemberdayaan masyarakat
Pemanfaatan digitalisasi ,adalah langkah konkrit untuk mewujudkan desa yang cerdas dan penuh kesiapan, supaya mampu berinovasi serta berkolaboratif demi kemajuan desa'.ujarnya
Adapun kegiatan itu sebagai moderator, Shofa Dian Sari, S.Pd.I dan turut hadir Keuchik Bakau Hulu, Khaliardi, A.Ma, Kader Digital Setiawati, SH,Pendamping Desa Yuliswar Dwi Nofriadi, SP, dan dihadiri oleh sejumlah Perangkat Gampong, Ibu-Ibu PKK, BUMG, dan Pelaku UMKM,Tokoh Masyarakat, Pemuda dan remaja Bakau Hulu serta masyarakat'.||NB