Publikasi Data Bantuan Rumah , SAPA Serahkan Piagam Penghargaan untuk Pj Gubernur Aceh

Banda Aceh/liputaninvestigasi.com– Serikat Aksi Peduli Aceh (SAPA) menyerahkan piagam penghargaan kepada Penjabat (Pj) Gubernur Aceh, Dr. H...



Banda Aceh/liputaninvestigasi.com– Serikat Aksi Peduli Aceh (SAPA) menyerahkan piagam penghargaan kepada Penjabat (Pj) Gubernur Aceh, Dr. H. Safrizal ZA, M.Si., atas langkah transparan dan inovatif dalam mempublikasikan data penerima rumah bantuan pemerintah Aceh tahun 2025.


Penghargaan tersebut diserahkan langsung kepada Pj Gubernur Safrizal di Pendopo Gubernur Aceh, Senin, 23 Desember 2024. Menurut SAPA, langkah ini merupakan terobosan yang belum pernah dilakukan oleh pemimpin sebelumnya di Aceh.


Ketua SAPA, Fauzan Adami, menyebutkan bahwa kebijakan publikasi data penerima rumah bantuan ini sangat diharapkan masyarakat Aceh sebagai wujud keterbukaan pemerintah.


"Apa yang dilakukan Pj Gubernur Safrizal adalah langkah luar biasa. Ini adalah hal pertama yang dilakukan di Aceh, dan pemimpin seperti inilah yang diinginkan masyarakat selama ini," tegas Fauzan.


SAPA menilai kebijakan ini menjadi contoh nyata bagaimana pemerintah bisa melibatkan masyarakat dalam pengawasan program-program yang menggunakan anggaran publik.


"Dengan adanya publikasi ini, masyarakat bisa memantau dan mengawasi langsung. Jika ada bantuan yang tidak tepat sasaran, evaluasi bisa segera dilakukan. Ini adalah bentuk akuntabilitas yang nyata dan menunjukkan bahwa pemerintah serius dalam melayani masyarakat," ujar Fauzan.


Fauzan berharap langkah Safrizal dapat menjadi inspirasi bagi gubernur Aceh berikutnya. "Kami ingin kebijakan transparansi seperti ini diteruskan. Tidak hanya untuk program rumah bantuan, tetapi juga untuk semua kegiatan yang menggunakan uang rakyat. Semua harus dipublikasikan agar masyarakat tahu ke mana uang mereka dialokasikan," tambahnya.


Langkah Safrizal ini dinilai tidak hanya membangun kepercayaan publik, tetapi juga menjadi tonggak penting dalam mendorong pemerintahan yang bersih, transparan, dan bertanggung jawab.


"Safrizal telah membuktikan bahwa transparansi adalah kunci untuk menciptakan pemerintahan yang melayani rakyat dengan sepenuh hati. Ini adalah harapan baru bagi Aceh dan awal yang baik untuk masa depan yang lebih baik," pungkas Fauzan.


Dengan penghargaan ini, SAPA berharap semangat keterbukaan dan akuntabilitas terus menjadi budaya pemerintahan Aceh. “Aceh membutuhkan pemimpin yang berani dan jujur, seperti Safrizal, untuk membangun keadilan dan kesejahteraan bagi seluruh rakyatnya. Kami percaya, dengan transparansi, Aceh bisa menjadi lebih baik kedepan," pinta Ketua SAPA tersebut.

KOMENTAR

ADS

Name

BISNIS cinta terlarang DAERAH Dunia EKONOMI HUKUM KRIMINAL mancanegara NASIONAL OLAHRAGA OPINI PENDIDIKAN POLITIK RAGAM
false
ltr
item
Liputan Investigasi: Publikasi Data Bantuan Rumah , SAPA Serahkan Piagam Penghargaan untuk Pj Gubernur Aceh
Publikasi Data Bantuan Rumah , SAPA Serahkan Piagam Penghargaan untuk Pj Gubernur Aceh
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgXDGoCDETFEyC36Deg6kyJIVhZUhTE-Gp4PWlO-d8rnKlXkVTvFDQ8vbNr6Dz0ReILq_3yjiteUj25wXHF3iCvWhNBUrKpxIoSmjj4b71Js2PubjmMGOTpo6viQYaM7BbKEqbUWwG_p7cbTUI8ZsMkn7xC7gtEMZL3WyU3Bu5UCtNYoAaqeTJnUoSS2T3b/s320/1000757261.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgXDGoCDETFEyC36Deg6kyJIVhZUhTE-Gp4PWlO-d8rnKlXkVTvFDQ8vbNr6Dz0ReILq_3yjiteUj25wXHF3iCvWhNBUrKpxIoSmjj4b71Js2PubjmMGOTpo6viQYaM7BbKEqbUWwG_p7cbTUI8ZsMkn7xC7gtEMZL3WyU3Bu5UCtNYoAaqeTJnUoSS2T3b/s72-c/1000757261.jpg
Liputan Investigasi
https://www.liputaninvestigasi.com/2024/12/publikasi-data-bantuan-rumah-sapa.html
https://www.liputaninvestigasi.com/
https://www.liputaninvestigasi.com/
https://www.liputaninvestigasi.com/2024/12/publikasi-data-bantuan-rumah-sapa.html
true
2259537535745442111
UTF-8
Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All DISARANKAN UNTUK DI BACA LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy